Razia Jelang Takbiran, Polsek Cimahi Selatan Sita 36 Botol Miras di Duga Hendak Dijual
Kota Cimahi- Suara Pakta News.com - Polsek Cimahi Selatan mengamankan puluhan botol minuman keras (miras) yang hendak diperjualbelikan, Selasa ( 09/04/2024) malam.
Upaya ini dilakukan sebagai langkah antisipasi maraknya anak muda yang mabuk-mabuk kan di momen malam takbiran.
Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Hariyanto menjelaskan total ada 36 botol miras yang diamankan yaitu 20 botol minuman oplosan ciu, 4 botol minum keras merk Drum dan 12 botol besar Intisari
"Ia menuturkan pengungkapan miras ini berawal dari laporan masyarakat diduga ada yang menjual minuman keras, mengetahui hal ini, saya langsung memerintahkan kepada anggota untuk melaksanakan pengecekan.
Setelah dilakukan pengecekan, benar ditemukan miras berbagai merek berjumlah 36 botol di dua tempat, terang Kapolsek
"Selanjutnya semua minuman keras kami bawa ke Mako Polsek Cimahi Selatan. Untuk situasi masih aman kondusif," tandas Kapolsek.(**)
Posting Komentar