Babinsa Kelurahan Cimahi Monitoring Kegiatan Isa Al-Masih Di GKI
Kota Cimahi, Suara Pakta News.Com- Babinsa Kelurahan Cimahi Serda Deni Setiawan menghadiri Koramil 0809/Cimahi Tengah Kodim 0609/Cimahi melakukan monitoring kegiatan ibadah Trihari suci di gereja GKI di jalan Pacinan no 32 RT03/RW 04 Kelurahan Cimahi Kecamatan Cimahi Tengah, kamis /17 April 2025 Pukul 19.00 s.d 20.30 Wib.
Kegiatan monitoring dan pengamanan ibadah Kamis putih bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman dalam beribadah. Sehingga tercipta situasi yang kondusif selama Ibadah berlangsung
Dandim 0609 /Cimahi Letkol Inf Raden Aldi Wibisono, melalui Danramil 0809/Cimahi Tengah di sampaikan Babinsa Kelurahan Cimahi Serda Deni Setiawan mengatakan tujuan dari pengamanan ini adalah untuk memberikan rasa aman kepada umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar gereja.
"Ia melanjutkan, dalam melakukan pengamanan kami bersama anggota Bhabinkamtibmas Polsek Cimahi menjaga peribadahan, agar berlangsung dengan hikmat, pengamanan dilakukan baik di dalam maupun diluar gereja.
Kami berharap perayaan Kenaikan Isa Almasih dapat berjalan dengan baik berkat peran serta pihak kepolisian- TNI dan kerjasama dari semua pihak terutama jemaat yang menjalankan ibadah. (**)
Posting Komentar