Polsek Cimahi Selatan Terus Tugaskan Anggotanya Untuk Lakukan Patroli Presisi
Cimahi, Suara Pakta News.Com- Polsek Cimahi Selatan terus mengantisipasi potensi kejahatan malam di wilayahnya dengan melakukan patroli presisi malam hari di berbagai titik yang di anggap rawan gangguan Kamtibmas, Sabtu tanggal 19 April 2025 jam 21.00 Wib.
Empat anggota Polsek Cimahi Selatan Aipda Adi, Aipda Rokhimin, Aipda David dan Bripka Rifki melakukan patroli disertai dialogis dengan Masyarakat dan menyampaikan Edukasi Harkamtibmas C3. Melakukan Kontrol ke tempat keramaian Masyarakat, pertokoan dan Minimarket Patroli ke tempat Perum, Perbankan dan ATM. Melaksanakan Patroli ke tempat pemukiman warga Rawan Gangguan Kamtibmas.
Kapolres Cimahi AKBP Niko Nurallah Adi Putra disampaikan Kapolsek Cimahi Selatan AKP Yudhi Herianto menegaskan bahwa, Polsek Cimahi Selatan berkomitmen kegiatan patroli pada malam hari ataupun siang hari terus di lakukan guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah Kecamatan Cimahi Selatan umumnya Kota Cimahi.
"Ia melanjutkan, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, patroli menyasar ke sejumlah pusat keramaian meliputi komplek perumahan dan pemukiman masyarakat, Tempat keramaian, Daerah rawan aksi Curat Curas Curanmor, Pasar / Ruko, Toko, Minimarket Indomaret Alfamart, Perkantoran, Pemerintahan & Perbankan, ucap AKP Yudhi.
Adapun bentuk kegiatan tersebut meliputi patroli dialogis, sambang dan preventif sebagai antisipasi gangguan Kamtibmas dan upaya pencegahan tindak kriminal di wilayah hukum Polsek Cimahi Selatan," terangnya.
"Kapolsek tekankan, patroli ini bertujuan menampilkan kehadiran Kepolisian di tengah masyarakat dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan aktivitas. Selain itu, juga sebagai upaya pencegahan gangguan Kamtibmas yang mengakibatkan intensitas tinggi sehingga tidak semakin meluas. (**)
Posting Komentar